InformasiKegiatan Desa

“MAJU, BANGKIT,TERBANG” zoom meeting bersama Yayasan Desa Emas Indonesia.

Desa Wonomarto adalah salah satu Desa di Propinsi Lampung yang telah bergabung dengan Yayasan Desa Emas Indonesia di bawah Binaan Dr Aries Mufti .

Mengapa Desa Wonomarto bergabung dengan Yayasan Desa Emas Indonesia? Karena Program yayasan Desa Emas Indonesia mempunyai visi dan misi yang searah dengan tujuan untuk membangun sebuah Desa ,dengan melalui 5 pilar membangun Desa:
1.Bina Karakter,Membangun mental masyarakat Desa untuk mempunyai MENTAL KAYA.
2.Bina Saudara,Membina dan menjaga jiwa gotong royong dan peduli Anatar masyarakat Desa.
3.Bina Sinergi , Mengoptimalkan potensi Masyarakat dan sumberdaya alam yang ada di Desa.
4.Bina Dana,menggali permodalan dari dalam desa melalui jimpitan dan dari luar Desa melalui Investor.
5.Bina Pasar,Membangun hubungan dengan relasi untuk menjual potensi Desa,seperti Wisata desa,produk Unggulan Desa .

Dan pada hari Kamis ,2 Juni 2020 ,bertempat di Gedung Balai Desa Wonomarto ,Kepala desa dan staff Desa serta dihadiri karang taruna Desa melakukan Bedah dan Evaluasi program Desa melalui Zoom meeting bersama Yayasan Desa Emas Indonesia dan di ikuti oleh Dr Aries Mufti.

Dalam zoom meeting tersebut , Desa Wonomarto akan menjadi pilot projects untuk penggunaan aplikasi sistem management informasi koperasi dan BUMDes .

Selain itu , Desa akan memaksimalkan potensi pemuda Desa melalui karangtaruna Desa yang akan mengadakan kegiatan tahap awal di hari Minggu,12 Juni 2020 yaitu pelatihan kepemimpinan di lokasi Wisata Desa Wonomarto Tirta Sinta.

Semua yang hadir dalam zoom meeting di gedung Balai Desa Wonomarto ,menyampaikan semua harapan agar kerjasama Desa Wonomarto dengan Yayasan Desa Emas Indonesia dapat membawa kebaikan dan kesejahteraan masyarakat Desa Wonomarto.

Admin Desa
Wonomarto

Related posts

Pemerintah Desa Wonomarto, turut Berduka

admin

GERAKAN SOSIAL PEMERINTAH DESA WONOMARTO

admin

SANGKAR BURUNG PERKUTUT , KARYA SALAH SATU STAF WILAYAH DESA WONOMARTO

admin